Lestarikan Budaya, Pelajar NU di Ponorogo Gelar Festival Tari Kreasi Tradisional Meriahkan Momen Harlah

Babadan, Sirekan
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo sukses menggelar Festival Tari Kreasi Tradisional yang diikuti oleh pelajar tingkat Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) se-Kecamatan Babadan.

Kegiatan yang merupakan rangkaian Harlah ke-71 IPNU dan harlah ke-70 IPPNU ini mengusung tema ‘Meneguhkan Kemandirian, Membangun Kualitas, dan Melangkah Progresif Menuju IPNU IPPNU yang Berdaya’ pada Ahad, (23/02/2025) yang dipusatkan di Balai Desa Purwosari, Kecamatan setempat.

Ketua PAC IPNU Babadan, Zainul Muqorobin mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan upaya melestarikan seni budaya tradisional. “Festival ini merupakan bentuk apresiasi terhadap seni budaya tradisional yang harus terus dijaga dan dikembangkan oleh generasi muda,” katanya.

Senada dengan itu, Fiki Rohmatul Azizah, Ketua PAC IPPNU Babadan berharap, kegiatan ini dapat menjadi wadah menyalurkan bakat terhadap budaya tari tradisional yang nantinya mampu membentuk generasi muda cinta budaya lokal.

“Kegiatan ini menjadi ajang positif bagi pelajar untuk menyalurkan bakat dan meningkatkan kecintaan terhadap budaya lokal. Selain itu, festival ini diharapkan dapat membangun karakter generasi muda agar lebih berbudaya dan berkepribadian luhur,” jelasnya.

Muhamad Masduqi Mahfudz PJ Ketua PC IPNU Ponorogo tentunya mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kami sangat mengapresiasi PAC IPNU IPPNU Babadan yang telah menghadirkan acara yang tidak hanya melestarikan budaya, tetapi juga memberikan pendidikan karakter kepada generasi muda melalui seni,” terangnya.

Lebih lanjut, Azza Fahreza, Ketua PC IPPNU Ponorogo menyampaikan, kegiatan ini diharapkan mampu menjadi motivasi PAC IPNU & IPPNU se-Kabupaten Ponorogo turut menyelenggarakan kegiatan serupa.

“Kami kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi PAC IPNU IPPNU di kecamatan lain untuk menyelenggarakan acara serupa guna mengembangkan bakat pelajar dan menjaga kelestarian budaya daerah,” pungkasnya.

Kegiatan yang mengusung tema ini, mengumumkan pemenang dari kegiatan lomba kali ini:

  1. Juara 1: Tari Ngeluri dari SDN 2 Sukosari
  2. Juara 2: Tari Balen Bathok dari MI Ma’arif Gupolo
  3. Juara 3: Tari Lestari Alamku dari SDN 3 Sukosari
  4. Harapan 1: Tari Angsa Putih dari MI Ma’arif Cekok
  5. Harapan 2: Tari Cah Angon dari SDN 1 Polorejo
  6. Harapan 3: Tari Kolosebo dari SDN 3 Purwosari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Skip to content