Pontang, Sirekan
Dalam semangat kebersamaan dan solidaritas, empat pilar Nahdlatul Ulama (NU) di Desa Pontang, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, mengadakan kegiatan berbagi takjil dan buka puasa bersama. Acara yang berlangsung pada Senin, (17/3/2025) ini dipusatkan di Kantor Sekretariat NU Pontang 1, Jalan Brawijaya No. 17, Pontang Utara.
Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 100 peserta yang merupakan anggota dari empat badan otonom (Banom) pemuda NU, yaitu Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU), Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU), Pagar Nusa, dan Gerakan Pemuda Ansor. Mereka bersama-sama membagikan takjil kepada masyarakat sekitar sebelum melaksanakan buka puasa bersama dan shalat tarawih berjamaah.
Ketua panitia, Arif Rizuan, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk mempererat solidaritas antar organisasi pemuda NU serta memberikan manfaat bagi masyarakat yang menjalankan ibadah puasa. “Melalui kegiatan ini, kami ingin memperkuat sinergi dan kolaborasi antar Banom NU dalam menjalankan program yang bermanfaat,” ujarnya.
Acara dimulai sejak pukul 16.00 WIB hingga selesai, berlokasi di Kantor Sekretariat NU Pontang 1. Kegiatan ini diawali dengan pembagian takjil di sekitar area tersebut, dilanjutkan dengan buka bersama, shalat Maghrib, Isya, dan tarawih berjamaah.

Persiapan acara telah dilakukan beberapa minggu sebelumnya melalui koordinasi antara empat Banom NU di tingkat ranting, yakni PR IPNU-IPPNU Pontang 1, PR PSNU Pagar Nusa Pontang, dan PR GP Ansor Pontang. Dengan kerja sama yang solid, acara berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari masyarakat.
Dalam sambutannya, Rais Syuriah Ranting NU Pontang 1, Romo Kyai Syaifuddin, menekankan pentingnya menjaga silaturahmi sebagai kunci memperkuat ukhuwah Islamiyah dan persatuan umat. “Dengan silaturahmi, kita dapat saling mengenal, memahami, dan membantu satu sama lain,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan para pemuda NU agar menjadikan momentum ini sebagai penguatan pemahaman terhadap empat pilar NU, yakni Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan NKRI.
Kegiatan berbagi takjil dan buka bersama ini mendapat apresiasi dari masyarakat sekitar. Mereka menilai kegiatan ini sebagai bentuk nyata kepedulian sosial yang dilakukan oleh pemuda NU. Dengan semangat kebersamaan yang terjalin, diharapkan organisasi pemuda NU di Pontang dapat terus berkontribusi dalam membangun masyarakat yang lebih baik.
Pewarta: shohibbul khafidz (alumni IPNU)
Editor: Ikbar Zakariya