Jember, Sirekan
Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Jawa Timur bersama Koordinator Daerah (KORDA) dan Koordinator Cabang (KORCAB) Tapal Kuda melaksanakan kegiatan Latihan Kader Utama (LAKUT) Tapal Kuda 2025. Kegiatan ini berlangsung di SMK Perikanan dan Kelautan Puger, Jember, pada Kamis-Minggu, (20-23/02/2025).
Ketua panitia, Nur Muhammad Imam Hambali, menyampaikan bahwa kegiatan ini diikuti oleh peserta yang merupakan perwakilan dari sembilan Pimpinan Cabang (PC) IPNU-IPPNU se-Tapal Kuda.
“Minimnya Kader Utama di PC IPNU IPPNU se-Tapal Kuda menjadi alasan dilaksanakannya kegiatan tersebut. Harapannya, kader-kader lulusan LAKUT Tapal Kuda menjadi penggerak LAKUT di pimpinan cabangnya masing-masing serta melakukan terobosan baru guna meningkatkan value organisasi dan potensi-potensi di pimpinan cabang masing-masing bisa dimaksimalkan,” katanya.
Salah satu peserta, Zainal Alim Maulana, membagikan kesannya selama mengikuti LAKUT Tapal Kuda 2025. Ia mengaku mendapatkan banyak ilmu, teman baru, serta relasi yang luas.
“Alhamdulillah selama mengikuti LAKUT Tapal Kuda 2025, saya mendapatkan banyak ilmu baru, teman baru, dan relasi baru. Pelayanan dari panitia cukup memuaskan, walaupun ada beberapa juga yang menjadi kritik dan saran dari para peserta yang lain. Saya kira hal itu bisa dimaklumi dan menjadi bahan evaluasi tersendiri dari panitia pelaksana. Untuk pesan saya, terutama untuk teman-teman seperjuangan di LAKUT kemarin, semoga kita masih bisa terus berkomitmen untuk berjuang bersama demi kemajuan IPNU IPPNU,” ungkapnya.
Alim, sapaan akrabnya, berharap agar silaturahmi antaralumni LAKUT Tapal Kuda 2025 tetap terjalin meski telah berpisah. Ia juga menekankan pentingnya menyelesaikan Rencana Tindak Lanjut (RTL) dan melaksanakan tugas serta fungsi seorang Kader Utama secara optimal.
Penulis: Destyan Nico Pratama