PC IPNU IPPNU Kota Makassar Gelar Sunat Massal Gratis Bersama BAZNAS Kota Makassar

Makassar, Sirekan

Segenap Pengurus Cabang (PC) Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Makassar, bersama Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Makassar, berkolaborasi dalam menyelenggarakan sunat massal gratis pada Senin (27/01/2025) di SMK Ma’arif Kota Makassar. Kegiatan ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 BAZNAS dan mendapat dukungan dari Yayasan Insan Inninawa. Acara dimulai pada pukul 09.00 WITA.

Muh Nabil Ihsan, Ketua PC IPNU Kota Makassar, menyampaikan rasa terima kasih kepada BAZNAS Kota Makassar dan Yayasan Insan Inninawa Nusantara atas kolaborasi dan dukungan yang diberikan. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi ladang amal bagi pengurus dalam mengelola organisasi serta membawa keberkahan bagi semua pihak yang terlibat.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS Makassar dan Yayasan Insan Inninawa Nusantara atas kolaborasi dan dukungannya,” ujarnya.

Sunat massal ini diikuti oleh 50 peserta yang hadir bersama orang tua mereka. Setelah menjalani sunat, para peserta menerima hadiah berupa sarung dan bingkisan dari panitia penyelenggara.

Para orang tua peserta merasa sangat terbantu dengan adanya kegiatan ini. Mereka menyampaikan rasa terima kasih kepada penyelenggara dan berharap agar kegiatan serupa dapat kembali diadakan di masa mendatang, mengingat manfaat besar yang dirasakan oleh masyarakat.

Acara ini tidak hanya meringankan beban biaya sunat bagi keluarga yang kurang mampu, tetapi juga mempererat hubungan antara masyarakat dan lembaga sosial seperti PC IPNU-IPPNU Makassar serta BAZNAS Kota Makassar. Dukungan dari Yayasan Insan Inninawa pun mendapat apresiasi dari semua pihak yang terlibat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Skip to content